Pelatihan Pemotongan Hewan Kurban oleh IPB

Ahad (21/10) sore, para ahli  dari Fakultas Kedokteran Hewan Institut Pertanian Bogor (IPB) memberikan pelatihan penyediaan hewan dan daging kurban kepada pengurus Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) wilayah Bogor, Jawa Barat. Adanya pelatihan tersebut bertujuan untuk memberikan sosialisasi agar tidak terjadi kesalahan dalam menyembelih hewan kurban dari sisi kesehatan.

Selain diberikan pembekalan materi di dalam ruangan, para pengurus DKM juga mendapatkan pelatihan proses penyembelihan hewan yang akan dijadikan kurban saat Idul Adha. Pelatihan berupa bagaimana cara memperlakukan hewan kurban agar tidak mengalami stress dan cara memeriksa kesehatan hewan kurban saat mau disembelih.

Menurut seorang peserta pelatihan, kegiatan tersebut sangat berguna agar masyarakat tidak bertindak ceroboh saat melakukan penyembelihan. Sehingga dapat mempengaruhi kondisi daging hewan kurban.

Fakultas Kedokteran Hewan IPB akan menerjunkan sedikitnya 500 mahasiswanya dalam pelaksanaan potong hewan saat Idul Adha nanti. Mereka akan membantu dan mendampingi masyarakat di wilayah Jakarta, Bogor dan Depok.

Sumber: http://www.metrotvnews.com

Related Posts

Leave a Replay

Recent Posts

Follow Us

Play Video